Seru nggak mengikuti kegiatan acara ?? nggak salah lagi selain OKTAN ITB. Tentu saja OKTAN ITB merupakan acara yang diselenggarakan oleh mahasiswa kimia itb HMK’AMISCA’ITB, yang selalu di adakan setiap tahunnya. Acara ini diselenggarakan untuk mengenalkan keilmuan kimia kepada pelajar tingkat-tingkatan SMA dan masyarakat umum. Rangkaian ini dimulai dnegan babak penyisihan rayon yang diselenggarakan di 23 rayon yerbesar di seluruh Indonesia tentunya.
Tahun ini, oktan ITB membawa tema besar tentang Future Chemistry dimana tema ini disinkronisasi dengan grand design yang dibawa oleh Tim kreatif Oktan ITB. Tema dekorasi bernuansa ruang angkasa dengan kota kota modern menghiasi hari puncak kegiatan oktan ITB. acara puncak OKTAN ITB 2020 dilaksanakan selama 2 hari, yaitu pada tanggal 15-17 Januari 2020. Di samping babak semifinal dan babak final, di acara puncak ini juga terdapat berbagai mata acara lain yang tidak kalah menarik. Adapun mata acara tersebut diantaranya adalah, Isoterm, Pelatihan Praktikum, dan Gala Dinner.
Pada tahun ini juga para peserta yang telah lolos pada OKTAN ITB ada 50 team dari berbagai kota yang berbeda beda. Banyak sekali para siswa-siswi yang datang dari berbagai macam kota di Indonesia untuk mengikuti OKTAN ITB 2020.
Pada acara ini, para peserta yang telah lolos diberikan fasilitas untuk mengikuti mata acara Pelatihan Praktikum yang mengenalkan sekaligus mempraktekan berbagai teknik-teknik dasar dalam percobaan kimia. Selain itu juga para peserta mengikuti rangkaian isotherm dimana mereka akan mempresentasikan paper karya tulis ilmiah yang telah mereka buat, untuk dinilai dan di koreksi lebih jauh oleh para panelis.
Pengumuman peserta yang lolos ke tahap semifinal pada hari minggu, untuk peserta yang lolos maka diarahkan ke ruangan selanjutnya untuk menjalani seleksi menuju final. Sedangkan peserta yang tidak lolos tahap semifinal di Ajak bersama kakak pendamping tiap rayon untuk berkeliling ITB untuk membuka wawasan dari siswa – siswi SMA tentang kampus ITB beserta fasilitas – fasilitas yang ada di ITB. Sesampainya di tempat berikutnya, siswa – siswi mendapat mini games yang diadakan panitia untuk seru – seruan bareng dan mengenal antar siswa satu dengan siswa yang lainnya.
Sebagai penutup acara OKTAN ITB 2020, dilaksanakan Gala Dinner yang mengundang para dosen Kimia ITB, massa Amisca, dan seluruh peserta yang lolos 50 besar beserta guru pendampingnya. Di acara gala dinner ini juga akan diumumkan peserta yang memenangkan juara 1, 2, 3, harapan 1, dan harapan 2 yang akan memenangkan hadiah dengan total senilai Rp. 20.000.000,00. Para peserta yang telah meraih kemenangan pada OKTAN ITB 2020 adalah ; juara 1 perwakilan dari SMAK PENABUR GADING SERPONG, juara 2 diraih oleh peserta dari SMA Unggul Del, juara 3 diraih oleh peserta dari MAN 2 Kota Malang , juara harapan 1 diraih oleh peserta dari SMAN 3 Semarang, dan juara harapan 2 diraih oleh peserta dari SMAKBO Bogor. Sedangkan untuk ISOTERM, pemenang juara 1 diraih oleh tim Bageur UNJANI, juara 2 diraih oleh tim Fraxinus UNHAS, dan juara 3 diraih oleh tim Platinum ITS. Para peserta ini telah menempuh jalan yang penuh dengan saingan yang ketat untuk meraih kemenangan pada OKTAN ITB.
Selain itu juga, para pemenang dan peserta lainnya dalam gala dinner dipersilahkan menyantap hidangan yang nikmat yang telah disediakan. Ada juga hiburan yang diberikan pada acara gala dinner untuk menghibur para para peserta OKTAN ITB. Berbagai hiburan ditampilkan dalam acara gala dinner ini. Ada penampilan menyanyi sejumlah lagu yang dibawakan oleh AMICORUS, sebuah grup paduan suara yang dimiliki HMK AMISKA ITB. Selain itu, ditampilkan Short movie dari kegiatan oktan yang berlangsung dari awal hingga akhir, Dalam bentuk time lapse maupun cinematic.
Penulis :
- Ikhsan Ibrahim (Tm’18)
- Abirackshaan Wirajaya (Pb’18)