TENDA BAPEWIL IKAHIMKI 2017

Tenda Bapewil I_170828_0098Tenda Bapewil I_170828_0132 Tenda Bapewil I_170828_0173

Apa kabar massa AMISCA? Kali ini ada berita dari Bidang IKAHIMKI AMISCA! Pada tanggal 26-27 Agustus 2017 yang lalu, lima orang perwakilan dari AMISCA mengikuti acara Tenda Bapewil yang diselenggarakan oleh Departemen Kaderisasi IKAHIMKI wilayah 2. Mereka adalah Dwi Gd’14, Wahyu Tc’14, Rifki Pd’14, Ces Fr’15, dan Ojan Co’15. Kegiatan Tenda Bapewil 2017 ini diselenggarakan di Villa Bukit Cipulus, Cibiru, Kota Bandung. Acara yang bertajuk “Wilayah 2 Ngariung” ini dihadiri oleh perwakilan dari Himpunan-himpunan kimia yang tergabung dalam IKAHIMKI wilayah 2. Anggota HMK wilayah 2 yang hadir pada acara tersebut di antaranya BEM Kimia UNJ, HIMKA UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, IMASIKA IPB, HMK ‘AMISCA’ ITB, KAPPATHETA UNPAD, HIMAKA UNJANI, HMK UPI, HIMASAKI UIN Sunan Gunung Djati Bandung, HAMKA UIN Sunan Gunung Djati Bandung, HMJTK Polban, dan HIMAKIT Pol-STTT.

Acara Tenda Bapewil ini sangat seru dan menyenangkan loh! Terutama saat games dan api unggun. Para peserta bermain voli air dan perang bantal di kolam renang yang airnya begitu dingin! Tetapi, walaupun begitu, hawa dinginnya kemudian terobati oleh hangatnya api unggun dan hangatnya kebersamaan kami. Selain bermain games, keesokan harinya kami juga senam pagi untuk mencari keringat bersama-sama. Oiya, kami tidak hanya bersenang-senang, kami juga memperoleh banyak informasi pada sesi perkenalan IKAHIMKI dan perkenalan HMK. Kami dapat mengetahui program-program kerja HMK lain yang sedang dan akan berlangsung, sehingga kami dapat saling membantu dan menyukseskan program kerja satu sama lain.

Rangkaian kegiatan Tenda Bapewil diakhiri oleh sesi foto bersama seluruh peserta, serta foto masing-masing HMK dan foto per departemen wilayah II. Tenda Bapewil 2017 diharapkan dapat menjadi wadah awal agar seluruh HMK semakin akrab, saling memupuk rasa persaudaraan dan kekeluargaan, serta dapat terus menjalin kerjasama yang baik, seperti nama kabinet IKAHIMKI wilayah II periode 2016-2018, yaitu KOVALEN. Kompak, Inovatif, Lengkap!!

Penulis: Ojan Co’15 dan Ces Fr’15
Editor: Yosia Br’15