Chemistry Bollywood April 2013 KIMIA ITB

wisuda-april-1 bollywood wisuda-april-2 bollywood

BANDUNG, Jumat (05/05/13) lalu, HMK ‘AMISCA’ ITB mengadakan acara syukuran wisuda April di ruangan 2104 – Program Studi Kimia. Chemistry Bollywood adalah tema yang dibawakan pada syukuran wisuda kali ini. Acara dibuka oleh sambutan dari pihak prodi yang diwakilkan oleh Prof. Dr. Yana Maolana Syah. Pada kesempatan itu beliau memaparkan pada wisuda april ini, Kimia meluluskan 13 orang, 7 orang Sarjana yaitu Dyah Nindita Sahdarani S.Si, Paramita Ardana S.Si, Wahyu Santika Wirawan S.Si, Sasmaya S.Si, Hani Septia Rahmi S.Si, Kristyajeng Suryo Putri S.Si, dan Hapsari Darmastuti S.Si. Serta 5 orang dari program magister yaitu Hartini H. M.Si, Made Ganesh Darmayanti M.Si, Meri Ayurini M.Si, Rindia Maharani Putri M.Si, dan Wibawa Hendra Saputra M.Si yang tiga diantaranya lulus dengan predikat Cum Laude. Kimia ITB juga meluluskan 1 orang dari program doktor.

Dalam kesempatan ini Pak Yana juga memberikan informasi bahwa Kimia telah mendapat akreditasi dari Royal Society of London di Inggris. Hal ini tentu membuat Kimia menjadi program studi yang semakin patut untuk diperhitungkan. Acara selanjutnya yaitu sambutan dari Ketua HMK AMISCA ITB, Diar Luthfi Hawari dan sambutan dari Ketua Syukuran Wisuda Kimia Juli, Muhammad Hafizan.

Selepas magrib acara dilanjutkan dengan penampilan dari Bu Ciptati yang begitu membuat suasana di ruangan 2104 semakin hangat. Dilanjutkan dengan penampilan dari 2011 yang begitu memukau. Selain itu juga penghargaan Dean List diberikan kepada mahasiswa Kimia ITB yang berprestasi. Acara syukuran wisuda ini berjalan dengan penuh rasa syukur dan bangga.

Arak-Arakan

Keesokan harinya Sabtu, 6 April 2013 diadakan Sidang Terbuka untuk para wisudawan. Massa HMK AMISCA sudah menunggu kedatangan kakak wisudawan di Sabuga. Sekitar pukul 15.00 wib wisudawan dari Kimia keluar dari Sabuga, dan langsung diarak oleh seluruh massa HMK AMISCA yang begitu bersemangat. Setelah mengantri cukup panjang dan melewati rute arak-arakan yang ditentukan panitia wisuda, massa HMK AMISCA akhirnya bisa mempersembahkan penampilan untuk para wisudawan. Masih dengan tema Chemistry Bollywood tentunya. Penampilan diakhiri dengan “push up unsur” yang dilakukan oleh seluruh massa HMK AMISCA dan kakak wisudawan.

Semoga menjadi pribadi yang senantiasa berbakti pada nusa dan bangsa. Perjalanan sesungguhnya baru saja dimulai. Selamat menempuh jalan yang baru!

STRENGTH, BRAVE, AND SOLIDARITY! AMISCA AMISCA AMISCA! (Tb’10)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *